Fleksibilitas Waktu Belajar
Program sekolah di sini memungkinkan peserta didik untuk belajar di waktu yang sesuai dengan kesibukannya.
Cocok bagi pelajar yang sedang menekuni hobi atau bekerja, ibu rumah tangga, dan orang tua yang ingin menyelesaikan pendidikannya.
Peserta didik dapat belajar secara mandiri atau mengikuti kelas tatap muka sesuai dengan pilihannya.
- Antara belajar dan hobi berjalan seiring.
- Pesdik mengatur waktu belajarnya sendiri.
Biaya Terjangkau
Biaya pendidikan di program ini lebih murah dibandingkan dengan sekolah formal. Tersedia berbagai beasiswa dan bantuan pendidikan bagi peserta didik yang membutuhkan. Peserta didik dapat menghemat biaya transportasi dan akomodasi karena tidak perlu datang ke sekolah setiap hari.
- Pesdik tak perlu datang ke sekolah setiap hari
- Hemat biaya transport dan akomodasi
Kurikulum Relevan
Kurikulum program ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan siswa dan relevan dengan dunia kerja. Menekankan pada pengembangan keterampilan yang dibutuhkan untuk bekerja dan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Siswa dapat memilih mata pelajaran yang sesuai dengan minat dan bakat mereka.
- Kurikulum dirancang sesuai passion pesdik
- Sekolah jadi praktis, ekonomis, dan fokus
Pendekatan Personal
Program ini menawarkan pendekatan belajar yang lebih personal dan terarah kepada kebutuhan individu. Guru dapat memberikan perhatian yang lebih kepada setiap siswa. Siswa dapat belajar dengan lebih efektif karena mendapatkan bimbingan dan dukungan yang optimal.
- Tugas berbeda pada setiap peserta didik.
- Penjelasan tambahan bagi yang kesulitan
Komunitas Belajar
Program ini memiliki komunitas belajar yang supportive dan saling membantu. Siswa dapat bertukar informasi dan pengalaman dengan sesama siswa. Siswa dapat membangun jaringan dan relasi yang bermanfaat untuk masa depan mereka.
- Gotong royong selesaikan tugas dan belajar.
- Bangun relasi, teman baru yang positif.